Apakah Anda pernah merasa desain yang sudah Anda buat terlihat tidak menarik? atau apakah Anda pernah merasa bingung bagaimana memvisualisasikan desain yang sudah ada menjadi produk tanpa harus melalui proses cetak mencetak terlebih dahulu? Jika iya, maka Anda sedang berada di artikel yang tepat.
Pada kali ini, kita akan membahas ‘mockup’, yaitu sebuah alat desain yang digunakan untuk membantu Anda dalam memvisualisasikan desain yang Anda sudah buat dalam bentuk nyata tanpa harus membuatnya secara asli. Mockup merupakan salah satu bagian esensial dalam dunia desain dan membantu para desainer agar dapat mempresentasikan desain menjadi lebih menarik lagi.
Bila Anda belum pernah menggunakan mockup sebelumnya, maka Anda sudah melewatkan salah satu instrumen dalam proses desain yang sangat penting. Pada artikel ini Anda akan mengetahui apa itu mockup, pentingnya menggunakan mockup, dan tentunya rekomendasi website yang bisa Anda kunjungi apabila Anda ingin mengunduh mockup. Setelah membaca artikel ini, desain Anda akan semakin next level!
Baca Juga : 5 Tips Social Media Design yang “Outstanding
Apa Itu Mockup?
Mockup merupakan model atau rancangan dari sebuah konsep desain yang nantinya akan diterapkan pada suatu produk. Mockup digunakan untuk melihat bagaimana visualisasi konsep desain atau mendapatkan gambaran dari suatu produk sebelum produk tersebut dirilis. Dengan adanya mockup, desainer dapat mempresentasikan konsep desain menjadi lebih baik, dan klien juga bisa mendapatkan gambaran yang lebih jelas dan realistis atas desain yang sudah ada. Â
Jenis-Jenis Mockup
Mockup sendiri terdiri dari berbagai macam jenisnya tergantung kebutuhannya dan proyek desain apa yang sedang Anda kerjakan. Berikut adalah jenis mockup yang umum ditemukan dan digunakan dalam dunia desain.
-
Mockup Logo
Logo merupakan identitas dari sebuah perusahaan atau produk yang sangat vital. Logo digunakan untuk membedakan antara satu brand dengan yang lainnya. Dengan mockup logo, desainer dapat memberikan gambaran realistis bagaimana sebuah logo nantinya akan diaplikasikan pada media tertentu, seperti cap, signage toko, dst.