Metamorphosys

Anda pasti pernah mendengar tentang aplikasi TikTok atau mungkin Anda merupakan pengguna TikTok itu sendiri. Kontennya yang mudah dikonsumsi dan ditonton oleh jutaan orang setiap harinya, membuatnya menjadi aplikasi media sosial yang popular saat ini. Dengan aplikasi yang menarik 800 juta pengguna aktif di seluruh dunia ini, TikTok tentunya adalah media impian pemasar untuk beriklan. Namun, bagaimana sebenarnya iklan itu bekerja? Dan apakah mungkin untuk beriklan di TikTok sebagai bisnis kecil? Jika Anda penasaran tentang beriklan di , tetapi tidak tahu harus mulai dari mana, baca terus artikel ini untuk mengetahui lebih lanjut tentang duniadan bagaimana bisnis Anda dapat menjadi bagian darinya.

Apa itu Aplikasi TikTok?

adalah aplikasi media sosial yang memungkinkan pengguna membuat dan melihat video pendek yang diatur dengan musik atau soundtrack yang dibuat khusus. Ini dapat digunakan secara luas oleh pengguna. Pengguna dapat dengan mudah menjelajahi  – menggulir dan menonton konten pengguna lain tanpa berkontribusi – aplikasi ini juga membuatnya sangat mudah bagi pengguna untuk membuat video.

Aplikasi ini dimiliki oleh ByteMedia, yang pertama kali meluncurkan TikTok versi China yang disebut Douyin pada September 2016. Setahun kemudian, TikTok – yang menggunakan perangkat lunak yang sama dengan Douyin – dirilis sebagai mitra internasional Douyin. Tidak lama kemudian, ByteMedia mengakuisisi aplikasi lip-syncing bernama Muscial.ly dan, setelah menggabungkan kedua aplikasi tersebut pada Agustus 2018, TikTok dengan cepat mendapatkan popularitas. Dengan pertumbuhan yang begitu cepat, beberapa pembuat TikTok bahkan menjadi sangat populer dan menarik perhatian. Sementara itu, orang-orang dari berbagai kalangan, grup, dan outlet terkenal juga muncul sebagai profil popular TikTok, termasuk Will Smith, Gary Vaynerchuk, The Washington Post, dan boy band Korea, BTS.

Iklan TikTok

Dari penargetan, pembuatan iklan, laporan insight, dan alat manajemen iklan,  menawarkan platform yang kuat, namun mudah digunakan untuk membantu bisnis dan brand beriklan ke jutaan pengguna di seluruh dunia. Meskipun Iklan ini belum sepopuler iklan Facebook atau Instagram (belum!), Iklan d adalah peluang luar biasa bagi brand yang ingin memperluas jangkauannya. Dan sekarang adalah waktu yang tepat untuk mulai menggunakan iklan  – karena tidak banyak brand dan bisnis yang memanfaatkan potensinya. Iklan ini menawarkan sejumlah alat unik untuk membantu brand dan bisnis menjadi unggul. Mari kita bahas seperti apa sebenarnya Iklan  itu.

Jenis-jenis TikTok Ads

Untuk membuat TikTok Ads, Anda perlu tahu dulu jenis iklan apa saja yang ada di TikTok. Ini dia penjelasannya.

 

2. Brand Takeover

TikTok memiliki jenis iklan yang membuat pengguna bisa melihat iklan Anda ketika pertama kali membuka aplikasinya. 

 

Jenis iklan ini ditayangkan full, tapi itu tergantung dengan penggunanya apakah mau lanjut menonton atau bisa dilewati setelah 5 detik tayang. 

 

Walaupun iklan ini bisa dilewati, tapi karena bisa langsung muncul ketika pengguna membuka pertama kali aplikasi, jadi membuat iklan Anda lebih punya kesempatan dilihat banyak pengguna.

 

2. TikTok In-Feed Ads

Ketika Anda menggunakan, Anda biasanya melihat video-video yang bermunculan di For Your Page. Anda akan menemukan video seru-seru, sampai melihat beberapa video sekaligus di beberapa waktu. 

 

Kemudian, tiba-tiba muncul Ads dari brand tertentu. Karena menurut Anda menarik, Anda pun berkunjung ke pengiklan.

 

Inilah yang dimaksud dari iklan yang berbaur dengan video lain yang dibuat oleh para pengguna. Anda bisa memilih iklan ini untuk semakin mendekatkan diri Anda dengan pengguna. 

 

3. TikTok Branded Augmented Reality

Konten satu ini memungkinkan Anda untuk membuat personal experience yang menarik kepada pengguna. Misalnya, Anda membuat filter di TikTok yang berkaitan dengan brand Anda.

 

Anda hanya tinggal membuat filter tersebut, dan membebaskan para pengguna TikTok untuk memakainya di video. Secara tidak langsung, Anda meminta bantuan pengguna untuk menaikkan brand awareness bisnis.

 

Supaya filter yang Anda ciptakan dipakai oleh pengguna, tentunya Anda wajib membuat filter yang eye catching dan menyenangkan untuk digunakan. 

 

4. TopViews Ads

Jenis TikTok Ads ini memungkinkan iklan Anda muncul di bagian pertama feeds milik pengguna. Peluang ini bisa dimanfaatkan oleh Anda supaya audiens lebih mengenal brand yang Anda punya. Tugas Anda tinggal membuat video menarik yang disukai oleh pengguna.

 

5. Hashtag Challenge

Anda bisa juga memanfaatkan hashtag challenge yang sering diselenggarakan di TikTok. Biasanya hal ini digunakan untuk hiburan, tapi belakangan ini banyak brand yang menggunakannya sebagai iklan yang menguntungkan.

 

Iklan seperti ini  mengajak para pengguna TikTok untuk membuat video menarik mengenai suatu tema serta hashtag unik. Bunyi hashtag tersebut tentunya harus mencirikan brand Anda supaya mudah dikenali.

 

Tidak hanya meningkatkan brand awareness, cara ini juga bisa membuat brand Anda jadi lebih dekat dengan para audiens. Hal ini karena audiens bukan hanya menjadi penonton, tapi ikut andil juga meramaikan kampanye iklan yang Anda laksanakan.

 

Di Metamorphosys, kami adalah Creative & Digital Marketing Agency di Gading Serpong, Tangerang. Kami memiliki tim profesional yang berpengalaman selama bertahun-tahun dalam membantu klien kami mencapai tujuan bisnisnya mulai dari mendesain logo dan branding, manajemen sosial media, membuat website, jasa fotografi dan videografi, dan sebagainya. Jangan sungkan untuk berkonsultasi dengan tim kami dengan klik button ‘Start Project” di www.metamorphosys.co.id dan mari kita berkolaborasi membangun bisnis Anda!

Penulis: Jonathan Immanuel

Sumber: https://www.modalrakyat.id/blog/tiktok-ads

 

 


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *

eighteen − sixteen =